Visi Asli
Visi Asmauddin –
Salihin
A S L I
MEWUJUDKAN
KOTA SUBULUSSALAM SEBAGAI LOKOMOTIF PEREKONOMIAN WILAYAH BARAT SELATAN PROVINSI
ACEH MENUJU MASYARAKAT YANG ADIL, DEMOKRATIS, SEJAHTERA DAN ISLAMI MELALUI
PEMBANGUNAN AGROPOLITAN YANG TERINTEGRASI
Visi
diatas Mengandung Makna Filosofis :
a. Kota Subulussalam bertekad mewujudkan cita-cita pembangunan
selama 5 (lima) tahun kedepan (2014 – 2019)
b. Kota Subulussalam bertekad untuk menjadi pusat perekonomian bagi
masyarakat Kawasan Barat Selatan Aceh. Mengingat Kota Subulussalam secara
geografis sangat strategis berada pada lintasan perekonomian Kawasan Barat
Selatan Aceh.
c. Kota Subulussalam bertekad dibawah kepemimpinan Pasangan ASLI
(H. Asmauddin, SE – Salihin, A.Ptnh) melakukan pembangunan secara adil, merata dan
berkesinambungan dengan mempertimbangkan aspek potensi dan kebutuhan dalam
akselarasi pembangunan sekaligus membuka ruang bagi masyarakat berpartisipasi
melalui Musyawarah Rencana Pembangunan Desa/Kampong, Tingkat Kecamatan dan
Kota.
d. Sejahtera dan Islami bermakna bahwa Kota Subulussalam dalam
mewujudkan tingkat kesejahteraan masyarakatnya berupaya untuk :
1. Melaksanakan
pembangunan secara mandiri sebagai wujud pelaksanaan otonomi khusus.
2. Membangun
Ekonomi Kerakyatan yang berbasis Agribisnis mengingat sector komoditas unggulan
adalah; Pertanian, Perkebunan, Perhutanan, Pertambangan serta Perikanan
darat.
Dalam setiap aspek
pembangunan Syariat Islam merupakan spirit
Aparatur Pemerintah dalam menjalankan roda pemerintahan menuju tata
pemerintahan yang baik, amanah, bersih dan bebas dari korupsi, kolusi dan
nepotisme (Good and Clean Governance) serta dalam rangka penyelenggaraan
pemerintahan yang berwibawa, efektif dan efisien. Nilai-nilai Syariat Islam
juga diharapkan dapat menjadi spirit masyarakat Kota Subulussalam dalam kehidupan sehari-hari.
e. Terintegrasi memiliki
makna bahwa pelaksanaan pembangunan di Kota Subulussalam berorientasi pada
kemajuan di segala bidang yang berbasis pada karakteristik daerah, tidak hanya
bertumpu pada 5 (lima) sektor juga perdagangan yang muaranya adalah
peningkatan kesejahteraan masyarakat Kota Subulussalam secara materiil dapat
terpenuhi melalui pertumbuhan ekonomi yang terus meningkat, yang diikuti dengan
pemerataan dan peningkatan pendapatan masyarakat, peningkatan kualitas
pendidikan masyarakat, peningkatan kualitas kesehatan masyarakat serta
peningkatan kualitas sarana dan prasarana serta infrastruktur penunjang lainnya.
Category: Asli
0 komentar